Innalillahi! Satu Keluarga Kejang-kejang Keracunan AC Mobil, Sang Ibu Meninggal Dunia, 2 Anaknya Kritis

Innalillahi! Satu Keluarga Kejang-kejang Keracunan AC Mobil, Sang Ibu Meninggal Dunia, 2 Anaknya Kritis

author photo

 

Innalillahi! Satu Keluarga Kejang-kejang Keracunan AC Mobil, Sang Ibu Meninggal Dunia, 2 Anaknya Kritis


Peristiwa nahas menimpa satu keluarga yang terdiri dari seorang ibu dan dua anak, di Jalan Jenderal Sudirman, Desa Jatirejo, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, pada Kamis pagi (3/12/2020). 


Mereka keracunan AC mobil yang mereka tumpangi. 


Sang ibu yang diketahui bernama Murdikah (57 tahun), tewas seketika di bangku belakang mobil. 


Sedangkan dua anaknya yang duduk di bangku depan, yakni Anang Aji Hartanto (26) dan Suheri (31), kejang-kejang dan kondisi mereka kritis.


Video dan foto-foto yang merekam detik-detik saat mereka kejang-kejang pun viral di media sosial. 


Salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @ndorobeii.        


Tampak dalam video dan foto yang beredar, warga ramai menengok kondisi satu keluarga itu di dalam mobil mereka, yang berjenis Toyota Kijang LGX warna silver dengan nomor plat BM 1358 BW. 


Satu keluarga itu terlihat tak berdaya di dalam mobil yang terus menyala. 


Kasus tersebut pertama kali diketahui warga karena warga melihat mobil tersebut lama berhenti di pinggir jalan, dalam keadaan kaca jendela terbuka. 


Warga sekitar sempat mengira mereka tidur, namun saat didekati, ternyata mereka sudah tak sadarkan diri.  


"Tidur apa?" kata seorang warga.


Rupanya setelah diperiksa, sang ibu dari keluarga tersebut sudah meninggal dunia. 


Mereka diduga keracunan gas AC mobil.

Next article Next Post
Previous article Previous Post