Video: Anjing Liar Berkeliaran di Sekitar Masjidil Haram

Video: Anjing Liar Berkeliaran di Sekitar Masjidil Haram

author photo
Video: Anjing Liar Berkeliaran di Sekitar Masjidil Haram



Berita tentang anjing liar yang hidup di Mekkah, bahkan menyusuri tempat-tampat di sekitaran Masjidil Haram Mekkah menjadi viral.


Banyak warganet yang tak percaya dengan adanya berita tersebut.


Namun salah satu Youtuber yang dikenal dengan nama Kang Alman Mulyana membantah klaim warganet.


Pasalnya, ia mengabadikan momen saat anjing-anjing liar itu berkeliaran di sekitar Masjidil Haram.


Berikut videonya:




Bukan hanya bukti video dari kang Alman, Salah satu netizen dari Indonesia bernama Jondri Efendi juga pernah menangkap momen saat anjing tersebut berkeliaran di sekitar Masjidil Haram.


Dalam postingannya, Jondri Efendi mengatakan anjing itu berkeliaran di Masjidil Haram.


Video: Anjing Liar Berkeliaran di Sekitar Masjidil Haram



"Hewan ini masuk di tempat suci Masjidil Haram yang sempat saya dokumentasi, dan pada saat itu saya langsung lapor sama askar masjid (kalau di kita polisi), dan askar bilang no problem. Foto ini saya yang memotret sendiri di musim haji 2017 bersama istri saya," tulis Jondri Efendi dalam keterangan foto yang diunggahnya. 


Tidak hanya di Facebook, Jondri Efendi juga mengunggah salah satu foto ke akun Twitter-nya @jondriefendi261. 


Foto tersebut pun menjadi viral, hingga tulisan ini dibuat, unggahan Jondri di Facebook telah dibagikan lebih dari empat ribu kali dan mendapat lebih dari seribu like.  


Warganet memberikan reaksi yang beragam pada unggahan tersebut. 


Namun Jondri mengaku itu bukanlah hoax dan hasil tangkapannya sendiri.


"Foto ini saya pertanggungjawabkan sampai ke akhirat nanti sobat," cuit Jondri Efendi dalam akun Twitter-nya saat merespons kecurigaan warganet. 


Islam Agama Rahmatan Lil Alamiin


Rasulullah senantiasa mengajarkan umatnya untuk memberikan kasih sayang kepada semua makhluk hidup. Tanpa kecuali anjing sekalipun. 


Salah satunya dapat diketahui melalui sebuah kisah saat Rasulullah meminta salah satu sahabat berdiri di samping anjing betina yang tengah menyusui.


Rasulullah meminta sahabat berdiri di dekat anjing betina itu agar para tentara dan pasukan muslim yang hendak membebaskan Madinah tak mendekati anjing tersebut. 


Sehingga anjing juga tidak menggigit pasukan yang hendak berperang.


Kisah kasih sayang Rasulullah yang tak membedakan di antara makhluk Allah itu nampaknya masih terasa hingga sekarang. 


Terbukti, hingga saat ini di Kota Makkah yang notabene merupakan tanah suci, masih begitu banyak anjing yang berkeliaran di jalanan kota suci itu.


Bahkan beberapa di antara anjing-anjing itu berlarian di tengah dan pinggir jalanan kota Makkah. 


Penduduk lokal yang berjalan kaki juga tampak sudah terbiasa dengan keberadaan anjing liar tersebut. 


Sehingga mereka seolah dibiarkan untuk bisa berjalan di sekitaran area perkotaan.



Next article Next Post
Previous article Previous Post