Doa Agar Terlihat Cantik, Wajah Bercahaya dan Memancarkan Aura Positif

Doa Agar Terlihat Cantik, Wajah Bercahaya dan Memancarkan Aura Positif

author photo

 

Doa Agar Terlihat Cantik, Wajah Bercahaya dan Memancarkan Aura Positif


Siapa sih yang tidak ingin terlihat cantik? 


Terlihat cantik menjadi impian seluruh wanita, karena sudah menjadi tabiat alamiahnya mereka selalu ingin terlihat cantik baik lahiriah maupun batiniah. 


Banyak wanita yang ingin tampil cantik dengan melakukan perawatan wajah maupun membeli alat kosmetik yang mahal.


Namun sebenarnya, kaum wanita bisa tampil cantik dengan doa dan beberapa amalan.


Berikut ini tujuh amalan dan doa agar wajah terlihat cantik, bercahaya dan memancarkan aura positif setiap hari.


“Bismillahirahmanirahim robbana atmimlana nurrona waghfirlana innaka ala kulli syai’in qadir”


Baca doa ini sebanyak tiga kali dan tahan nafas setiap akan mandi, cuci muka dan juga menyisir. 


Cara mengamalkannya 


Bacalah doa tersebut saat mandi, anda baca sambil menyiram seluruh tubuh anda dengan air, begitu pula saat mencuci muka dan menyisir rambut. Lakukan ini secara rutin agar aura kecantikan selalu terpancar di tubuh anda setiap hari.


Doa Agar Terlihat Cantik dan Bercahaya


“Allaahumma baa’id baini wa baina khathaayaaya, kamaa baa’adta bainal masyriqi wal maghrib”


Amalkan doa tersebut setelah shalat fardhu sebanyak 21 kali. Apabila memiliki undangan yang melibatkan anda guna bertemu dengan banyak orang, berwudhu terlebih dahulu lalu baca doa ini sebanyak tujuh kali dan Insha Allah, orang yang melihat anda akan terpesona.


Apabila diresapi dengan baik maknanya, anda akan terlindungi dari perbuatan dosa dan dijauhkan dari kesalahan musyrik.


Doa Supaya Cantik Saat Bercermin


“Alhamdulillaahi kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii”


Artinya: Segala puji bagi Allah, baguskanlah budi pekertiku sebagaimana Engkau telah membaguskan rupa wajahku.


Baca doa ini saat bercermin supaya terlihat cantik dan memancarkan aura positif setiap hari


Doa Agar Wajah Bercahaya


Doa ini dibacakan sesudah shalat fardhu atau sesudah dzikir, bila anda ingin aura kecantikannya terpancar keluar layaknya seorang bidadari. Doa ini diambil dari beberapa ayat dalam Al Qur'an.


Surat Al Waqi'ah ayat 35 - 38


إِنَّآ أَنشَأۡنَٰهُنَّ إِنشَآءٗ فَجَعَلۡنَٰهُنَّ أَبۡكَارًا عُرُبًا أَتۡرَابٗا لِّأَصۡحَٰبِ ٱلۡيَمِينِ 


Artinya : “Sesungguhnya Kami menciptakan mereka (bidadari-bidadari) dengan langsung dan Kami jadikan mereka gadis-gadis perawan. penuh cinta lagi sebaya umurnya, (Kami ciptakan mereka) untuk golongan kanan”


Surat Thaha Ayat 39


Merupakan bentuk dari permohonan supaya Allah SWT agar menjaga tingkah laku dan juga kebaikan yang ada dalam diri kita, termasuk kecantikan dari pengawasannya. Karena kecantikan yang sudah kita miliki tidak akan menimbulkan malapetaka.


أَنِ ٱقۡذِفِيهِ فِي ٱلتَّابُوتِ فَٱقۡذِفِيهِ فِي ٱلۡيَمِّ فَلۡيُلۡقِهِ ٱلۡيَمُّ بِٱلسَّاحِلِ يَأۡخُذۡهُ عَدُوّٞ لِّي وَعَدُوّٞ لَّهُۥۚ وَأَلۡقَيۡتُ عَلَيۡكَ مَحَبَّةٗ مِّنِّي وَلِتُصۡنَعَ عَلَىٰ عَيۡنِيٓ 


Artinya : Yaitu: “Letakkanlah ia (Musa) didalam peti, kemudian lemparkanlah ia ke sungai (Nil), maka pasti sungai itu membawanya ke tepi, supaya diambil oleh (Fir’aun) musuh-Ku dan musuhnya. Dan Aku telah melimpahkan kepadamu kasih sayang yang datang dari-Ku; dan supaya kamu diasuh di bawah pengawasan-Ku.


Surat Yusuf Ayat 4


Dipercaya mempunyai karomah agar tampilan wajah anda bersinar dan permohonan supaya cahaya wajah Nabi Yusuf AS yang memiliki paras rupawan bisa tertular dengan membacakan doa ini.


إِذۡ قَالَ يُوسُفُ لِأَبِيهِ يَٰٓأَبَتِ إِنِّي رَأَيۡتُ أَحَدَ عَشَرَ كَوۡكَبٗا وَٱلشَّمۡسَ وَٱلۡقَمَرَ رَأَيۡتُهُمۡ لِي سَٰجِدِينَ


Artinya : (Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya: “Wahai ayahku, sesungguhnya aku bermimpi melihat sebelas bintang, matahari dan bulan; kulihat semuanya sujud kepadaku”.


Surat Yusuf Ayat 31


Baca dan amalkan surat tersebut secara istiqomah sesudah selesai shalat hajat dan juga shalat subuh sebanyak seratus kali dalam tujuh hari berturut turut. Sesudah tujuh hari, amalkan doa ini sesudah selesai shalat wajib tujuh kali, ketika selesai membacakan surat tersebut lalu usapkan tangan anda ke wajah.


فَلَمَّا سَمِعَتۡ بِمَكۡرِهِنَّ أَرۡسَلَتۡ إِلَيۡهِنَّ وَأَعۡتَدَتۡ لَهُنَّ مُتَّكَ‍ٔٗا وَءَاتَتۡ كُلَّ وَٰحِدَةٖ مِّنۡهُنَّ سِكِّينٗا وَقَالَتِ ٱخۡرُجۡ عَلَيۡهِنَّۖ فَلَمَّا رَأَيۡنَهُۥٓ أَكۡبَرۡنَهُۥ وَقَطَّعۡنَ أَيۡدِيَهُنَّ وَقُلۡنَ حَٰشَ لِلَّهِ مَا هَٰذَا بَشَرًا إِنۡ هَٰذَآ إِلَّا مَلَكٞ كَرِيمٞ 


Artinya : Maka tatkala wanita itu (Zulaikha) mendengar cercaan mereka, diundangnyalah wanita-wanita itu dan disediakannya bagi mereka tempat duduk, dan diberikannya kepada masing-masing mereka sebuah pisau (untuk memotong jamuan), kemudian dia berkata (kepada Yusuf): “Keluarlah (nampakkanlah dirimu) kepada mereka”. Maka tatkala wanita-wanita itu melihatnya, mereka kagum kepada (keelokan rupa)nya, dan mereka melukai (jari) tangannya dan berkata: “Maha sempurna Allah, ini bukanlah manusia. Sesungguhnya ini tidak lain hanyalah malaikat yang mulia”


Demikian beberapa doa agar terlihat cantik setiap hari, yang bisa anda lakukan dan istiqomahkan, agar wajah Anda terlihat cantik serta bercahaya dan memancarkan aura positif. Semoga bermanfaat.

Next article Next Post
Previous article Previous Post