Terawan Selalu Jadi Sorotan dan Bikin Kontroversi, Praktisi Kesehatan: Jadikan Tabib Istana Saja

Terawan Selalu Jadi Sorotan dan Bikin Kontroversi, Praktisi Kesehatan: Jadikan Tabib Istana Saja

author photo
Terawan Selalu Jadi Sorotan dan Bikin Kontroversi, Praktisi Kesehatan: Jadikan Tabib Istana Saja


Sejak pandemi virus Corona di Tanah Air terus melesat naik, sosok Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto selalu menjadi sorotan.

Pernyataannya sering kali ceplas-ceplos dan menuai banyak kontoversi, hingga namanya tak jarang menjadi perbincangan di media sosial.

Tak sedikit juga yang meminta agar Terawan dicopot dari jabatannya sebagai Menkes, karena laju Covid-19 di Indonesia semakin hari semakin melonjak.

Salah satunya diungkapkan akademisi yang juga pengurus Cabang Istimewa NU Amerika Serikat, Akhmad Sahal.

Melalui akun Twitternya, Sahal meminta Presiden Jokowi mencopot Terawan dari jabatan Menkes.

"Kalau Pak Jokowi benar-benar mau bereskan masalah kesehatan, copot dulu Terawan. Ganti dengan Menkes yang kapabel dan kompeten. Menkes sekarang itu part of the problem, bukan part of the solution. Mau menyelesaikan masalah kok dengan pake masalah. Ya salah.." tulis Sahal melalui akun Twitternya, @sahal_AS, Rabu, 16 September 2020, sebagaimana diberitakan Warta Ekonomi partner sindikasi konten Sindonews dalam artikel berjudul Namanya Ramai di Medsos, Netizen Usul Terawan Cukup Jadi Tabib Istana.

Desakan yang sama juga disampaikan praktisi kesehatan Septian Hartono.

"Pak Jokowi, kalau bapak memang sebegitu cocoknya dengan dr T, jadikan dokter pribadi atau tabib Istana saja. Kalau sekarang efeknya se-Indonesia Pak," cuit Septian melalui akun Twitternya, @septian.

Bertentangan dengan keduanya, ada netizen yang justru tak setuju dengan pencopotan Terawan.

"Banyak orang ingin Menkes Pak Terawan P diganti. 1. Masalahnya apa? 2. Bisakah hanya seorang Menkes menangani Covid? yang fair dong !!" cuit akun @e_pph.

Sementara itu, periset dari Adelaide University, Fatwa Adikusuma pada 11 September lalu membuat polling di Twitter dengan melempar pertanyaan setujukah jika Menkes Terawan diganti.

"Polling sudah selesai. Ada 5.200 voters terlibat, dan 88 persen sangat setuju bila Pak Jokowi mengganti Menkes Terawan. Ayolah Pak Jokowi dengarkan aspirasi rakyatmu. Anda semakin tidak disukai cuma gara-gara mempertahankan pembantu yang kebijakan-kebijakannya membahayakan nyawa rakyatmu," cuit Fatwa melalui akun @Fatwa_Adikusuma yang di-mention ke akun Twitter Jokowi.

Next article Next Post
Previous article Previous Post