Pendakwah Syekh Ali Jaber ditusuk orang tak dikenal saat hadir dalam acara Tahfiz Quran di Bandarlampung, Lampung pada Ahad (13/9/2020) sore.
Meski mengalami insiden menegangkan dalam hidupnya, Syekh Ali Jaber tidak akan berhenti untuk berdakwah. Ia mengatakan tetap melanjutkan dakwah di masjid lainnya di Bandarlampung.
"Dan alhamdulillah hari ini saya bisa berkumpul di tempat ini." tutur Syekh Ali Jaber dalam jumpa pers di Bandarlampung, Senin (14/9/2020) seperti dilansir dari Antara.
Rencananya, Syekh Ali Jaber akan kembali pulang ke Jakarta dengan pengawalan dari pihak Polda Lampung.
"Insya Allah siang nanti saya akan pulang ke Jakarta dan mendapat perhatian dari aparat keamanan," katanya.
Syekh Ali Jaber pun berharap kasus penusukan terhadap dirinya diusut tuntas sehingga kedepan tidak ada lagi insiden pendakwah mengalami kejadian serupa.
Setelahnya, Ulama kondang Syekh Ali Jaber juga kedapatan mengisi kajian di Malang pada Kamis (17/9/2020).
Lokasi tepatnya yaitu di Masjid Khadijah Jalan Arjuno.
Meskipun dengan tangan masih sakit, Syekh Ali Jaber tampak semangat dalam mengisi kajian di masjid tersebut.
Baca Juga:
- Orang Gila Zaman Now: Good Looking dan Punya Akun IG Aktif
- Biadab! Ini Video Detik-detik Syekh Ali Jaber Ditusuk Saat Isi Pengajian
- Terungkap! Ini Akun Facebook Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber, Wajahnya 'Bengep' Usai Diamuk Jamaah
- Selain Akun Facebook, Warganet Juga Buru Akun Instagram Penusuk Syekh Ali Jaber
"Kapolda Lampung sudah menemui saya dan Wakapolri pun telah menelpon saya dan mengatakan akan usut tuntas kejadian ini untuk mengetahui siapa yang ada di belakang pelaku," pungkasnya.