Sebuah video menunjukkan seorang imam masjid rubuh saat memimpin shalat berjamaah. Video ini beredar luas di berbagai sosial media.
Dari informasi yang dihimpun, imam tersebut bernama Buya Apriyadi, seorang pemuka agama yang cukup dihormati di Solok dan sering memimpin pengajian Alquran di kota tersebut.
Dia menghembuskan napas terakhirnya usai sempat dirawat di RSUD Solok Selatan, pada Rabu, 5 Agustus 2020.
Dalam videonya yang viral di media sosial, terlihat Buya Apriyadi, yang biasa disapa Buya Ape, sempat memimpin jalannya salat hingga duduk terakhir, sebelum akhirnya jatuh pingsan.
Dalam kondisi setengah sadar, Buya Ap masih berusaha untuk bangkit.
Namun tubuhnya tidak mampu dan kemudian berguling.
Para jamaah salat terlihat tidak langsung menolong Buya Ape.
Mereka menyelesaikan salat mereka terlebih dahulu baru menolong.
Video yang viral tersebut menuai simpati dari warganet.
Tak sedikit netizen yang ingin meninggal dunia seperti Buya Ape.
Lihat videonya dibawah ini:
"Kematian yg indah??yg diimpikan semua umat muslim.. InshaaAllah Husnul khatimah," komentar sebuah akun.
"kematian yang di idam²kan semua umat islam saat bersujud san melaksanakan sholat...smoga husnul khotimah...di tempatkan di syurganya Alloh swt..Aamiin