Sudah bukan rahasia umum bahwa pandemi corona atau Covid-19 telah ‘melumpuhkan’ perekonomian banyak warga. Terutama (maaf) warga yang ekonominya kurang mampu.
Mereka yang rata-rata pekerja serabutan terpaksa di PHK alias dirumahkan tanpa pesangon selama wabah corona.
Hal ini pula yang dialami Andika. Seorang pria difabel asal Yogyakarta ini bahkan sudah 3 bulan dirumahkan, hingga membuat dia kebingungan.
Bagaimana tidak, selama waktu itu, keluarganya butuh makan, meski hanya hidangan sederhana.
Namun karena ketiadaan pemasukan, hidangan sederhana pun tak mampu terbeli.
Inilah yang akhirnya mendorong langkah Andika untuk berkeliling menggunakan motor yang ia modifikasi secara khusus, untuk menjajakan tisu dan juga lempeng gendar (kerupuk gendar).
“Beliau jualan tisu (3pcs Rp 25 ribu) dan lempeng legendar Rp 12 ribuan dengan berkeliling. Silakan teman-teman area Sleman dan Yogya yang mau melarisi bisa pesan lewat saya,” tulis akun Facebook Ati Dirgawati.
Kisah Andika menafkahi keluarga di tengah pandemi dengan cara berjualan tisu keliling ini sontak membuat haru warganet.
Kalian yang mempunyai fisik sempurna tapi masih sering mengeluh dengan keadaan harusnya malu melihat realita ini.