Bukan Kaya, Cuma Ingin Banyak Gaya
Mending punya rumah kontrakan,
Mending punya kantor disewa,
Mending punya motor second tahun 90-an,
Mending naik angkot atau ojek.
Daripada …
Punya KPR riba,
Punya office berutang ratusan juta,
Punya motor kredit,
Punya mobil perlu DP dan berurusan dengan leasing,
Semuanya diperoleh dengan BERUTANG RIBA.
Ingat!
Hidup mewah tidak berarti kita KAYA, sebenarnya kita itu cuma ingin BANYAK GAYA.
Dari Ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu, beliau berkata,
أنَّ النبيَّ – صلى الله عليه وسلم – كَانَ يقول : اللَّهُمَّ إنِّي أسْألُكَ الهُدَى ، والتُّقَى ، والعَفَافَ ، والغِنَى
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu hidayah (petunjuk), ketaqwaan, dihindarkan dari perbuatan yang buruk, serta memohon kepada-Mu kekayaan hati.
Yang dimaksud dengan “al huda” adalah petunjuk dalam ilmu dan amal. Yang dimaksud “al ‘afaf” adalah dijauhkan dari yang tidak halal dan menahan diri darinya. Yang dimaksud “al ghina” adalah kaya hati, yaitu hati yang selalu merasa cukup dan tidak butuh pada harta yang ada di tangan orang lain.
An Nawawi –rahimahullah- mengatakan, “ ‘Afaf dan ‘iffah bermakna menjauhkan dan menahan diri dari hal yang tidak diperbolehkan. Sedangkan al ghina adalah hati yang selalu merasa cukup dan tidak butuh pada apa yang ada di sisi manusia.” (Syarh Muslim, 17/41)
* Riba = setiap utang-piutang yang di dalamnya ditarik manfaat atau keuntungan. (Kata sepakat ulama sebagaimana disampaikan oleh Ibnul Mundzir dan Ibnu Qudamah)
Ya Allah, berikanlah pada kami kecukupan, kesabaran dan kekayaan hati. Aamiin
SABAR DAN CUKUP INILAH SOLUSI DARI RIBA.
TUNDALAH KESENANGAN DARIPADA BESOK SUSAH DAN SENGSARA.
ORANG YANG BAHAGIA DI ZAMAN INI, KALAU BEBAS DARI UTANG. TAK PERCAYA?
Ya Allah, berikanlah pada kami kecukupan, kesabaran dan kekayaan hati. Aamiin
SABAR DAN CUKUP INILAH SOLUSI DARI RIBA.
TUNDALAH KESENANGAN DARIPADA BESOK SUSAH DAN SENGSARA.
ORANG YANG BAHAGIA DI ZAMAN INI, KALAU BEBAS DARI UTANG. TAK PERCAYA?