Idul Adha sebentar lagi dan umat islam yang diberi kelebihan harta hendaknya melaksanakan ibadah kurban di hari tersebut ataupun di hari tasyrik. Amalan ini pun merupakan salah satu bentuk menteladani sunnah Rasulullah sekaligus menteladani Nabi Ibrahim Alaihi Salam.
Tentu bagi umat islam yang cinta akan Nabinya akan senantiasa mencari informasi berkaitan dengan segala yang Rasulullah lakukan, termasuk dalam berkurban. Dalam riwayat yang dikutip oleh Ustadz Farid Nu’man Hasan ternyata ada beberapa ciri hewan kurban terutama kambing yang senantiasa dipilih oleh Rasulullah.
Dalam hadist riwayat Bukhari dikatakan,
“Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam memotong unta dengan tangannya sendiri sambil berdiri. Di kota Madinah, beliau memotong dua ekor kambing Kibasy yang amlahain.”
Apakah yang dimaksud dengan Kibasy yang amlahain tersebut?
Al Iraqi menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan dua Kibasy yang amlahain itu adalah putih dan hitam, namun putihnya lebih banyak.
Sementara itu menurut Syaikh Abu Bakar bin Jabir Al Jazairi disebutkan bahwa "Hewan kurban paling utama adalah kambing Kibasy yang bertanduk, jantan, putih bercampur hitam di sekitar mata dan kakinya. Karena ciri-ciri seperti itulah yang disukai oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam dan beliau berkurban dengannya.”
Adapun keterangan dari Aisyah bin Abu Bakar menyebutkan, “Sesungguhnya Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam berkurban dengan Kibasy yang bertanduk, kaki-kakinya hitam dan ada warna hitam di sekitar kedua matanya.” (HR Tirmidzi).
Baca Juga:
Oleh karena itu alangkah baiknya jika kita bisa semaksimal mungkin mencontoh apa yang biasa Rasulullah lakukan sebagai bentuk kecintaan kepadanya. Wallahu A’lam
Tentu bagi umat islam yang cinta akan Nabinya akan senantiasa mencari informasi berkaitan dengan segala yang Rasulullah lakukan, termasuk dalam berkurban. Dalam riwayat yang dikutip oleh Ustadz Farid Nu’man Hasan ternyata ada beberapa ciri hewan kurban terutama kambing yang senantiasa dipilih oleh Rasulullah.
Dalam hadist riwayat Bukhari dikatakan,
وَنَحَرَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ بَدَنَاتٍ بِيَدِهِ قِيَامًا وَذَبَحَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ بِالْمَدِينَةِ كَبْشَيْنِ أَمْلَحَيْنِ
Apakah yang dimaksud dengan Kibasy yang amlahain tersebut?
Al Iraqi menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan dua Kibasy yang amlahain itu adalah putih dan hitam, namun putihnya lebih banyak.
Sementara itu menurut Syaikh Abu Bakar bin Jabir Al Jazairi disebutkan bahwa "Hewan kurban paling utama adalah kambing Kibasy yang bertanduk, jantan, putih bercampur hitam di sekitar mata dan kakinya. Karena ciri-ciri seperti itulah yang disukai oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam dan beliau berkurban dengannya.”
Adapun keterangan dari Aisyah bin Abu Bakar menyebutkan, “Sesungguhnya Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam berkurban dengan Kibasy yang bertanduk, kaki-kakinya hitam dan ada warna hitam di sekitar kedua matanya.” (HR Tirmidzi).
Baca Juga:
- Subhanallah, Inilah Hikmah Ibadah Qurban
- Boleh Kurban Satu Sapi Untuk Delapan Orang, Dengan Syarat Yang Satu Harus Naik Ini Dulu
- Ternyata Hewan Kurban Tidak Merasakan Sakit Saat Disembelih Secara Islami, Profesor Ini Membuktikannya
Oleh karena itu alangkah baiknya jika kita bisa semaksimal mungkin mencontoh apa yang biasa Rasulullah lakukan sebagai bentuk kecintaan kepadanya. Wallahu A’lam