Arie Untung saat di Mall Grand Indonesia (Amrikh Palupi/Dream.co.id) |
Setelah Rutin Amalkan Ini, Arie Untung Sembuh Dari Sakitnya
Sesungguhnya Allah akan menurunkan pertolongan kepada setiap hamba-Nya yang mau mendekatkan diri. Begitu juga yang dirasakan oleh seorang artis bernama Arie Untung. Artis yang dikenal lewat kesibukannya menjadi presenter ini mengalami sebuah pengalaman spiritual tentang kaitan antara ibadah dengan rasa sakit yang ia derita.
Dilansir dari Dream, Rabu (27/07/2016), Arie memiliki rasa sakit yang sering muncul di bagian kaki. Hal ini dikarenakan seringnya ia mengenakan sepatu pantofel dalam waktu cukup lama.
“Aku kalau MC lama pakai sepatu pantofel yang tinggi suka agak ngilu. Apalagi pernah bawain salah satu stasiun TV yang berdirinya lama, jadi kaki ngilu-ngilu,” ucapnya saat berada di Mall Grand Indonesia Jakarta.
Namun setiap ia melakukan shalat Dhuha, rasa sakit itu perlahan-lahan hilang. Bahkan ia tidak merasakan sakit sedikit pun meski harus berdiri selama berjam-jam.
“Tapi kalau setiap paginya aku sholat Dhuha, ngilu itu tidak ada. Tidak tahu kalau orang lain, beda orang kali yah. Tapi kalau aku merasakan, itu semacam sugesti mungkin,” ungkapnya.
Tak hanya rutin melakukan shalat Dhuha, Arie juga melanjutkannya dengan berdoa dan berdzikir.
“Setiap shalat dhuha dulu pasti tidak akan merasakan sakit itu. Apalagi ditambah dengan baca doa dan dzikir,” sambungnya.
Karena pengalaman spiritual tersebut, ia pun menerapkan amalan itu kepada kedua anaknya yang kini beranjak dewasa.
“Iya, soalnya itu memang seperti semacam tugas bapaknya sebagai orang tua untuk mencontohkan. Apalagi kita menjadi imam, jadi apa yang saya lakukan, anak saya juga lakukan. Takut-takut nanti kalau salah,” pungkas suami dari Fenita Arie tersebut.
Baca Juga:
- Keajaiban Shalat Dhuha: Setelah Merutinkannya, Pemuda Ini Panen Rejeki Menakjubkan
- Manfaat Dan Keutamaan Shalat Dhuha
- Sudahkah Melaksanakan Sholat Dhuha Pagi Ini?