Jelang Ramadhan, 180 Ribu Aparat Siap Menjaga Masjidil Haram

Jelang Ramadhan, 180 Ribu Aparat Siap Menjaga Masjidil Haram

author photo
Jelang Ramadhan, 180 Ribu Aparat Siap Menjaga Masjidil Haram │ Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan yang sebentar lagi akan tiba, lembaga penegak hukum di Arab Saudi akan melakukan pengamanan yang lebih banyak di Masjidil Haram, Mekkah.

Hal ini dilakukan mengingat tahun-tahun kemarin Masjidil Haram menjadi tuan rumah dari berbagai manusia yang ada di seluruh penjuru negeri. Karena hal itulah pihak kepolisian telah mempersiapkan sejumlah rencana guna mengantisipasi banyaknya orang yang berada di dalam ataupun yang ada di luar Masjidil Haram.

Jelang Ramadhan, 180 Ribu Aparat Siap Menjaga Masjidil Haram

Diketahui bahwa Masjidil Haram akan dijaga sekitar 180 ribu pasukan keamanan yang dibagi menjadi beberapa bagian seperti petugas yang khusus menangani umrah dan haji, petugas yang menjaga wilayah Masjidil Haram dan petugas yang menjaga dua masjid suci.

Dalam prakteknya, pihak keamanan akan menggunakan sistem layar komputer yang ditempatkan di sekitar pintu masuk dan jalan atau rute menuju Masjidil Haram. Tak kurang dari 750 buah kamera telah disiapkan dengan tujuan untuk pemantauan jamaah yang memadati area seperti Masjidil Haram.

Menurut Kepala Kepolisian Masjidil Haram, Mayjen Mohammad In Wasal Al Ahmadi, penjagaan untuk daerah pintu utama akan lebih ditingkatkan agar kepadatan orang yang berada di dekat Ka’bah bisa diminimalisir.

Baca Juga:


Semoga apa yang dilakukan oleh pihak keamanan Arab Saudi benar-benar bisa menjaga kenyamanan para jamaah, baik di dalam ataupun di luar Masjidil Haram agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Aamiin

Next article Next Post
Previous article Previous Post