Renungan: Manusia Serba Banyak..

Renungan: Manusia Serba Banyak..

author photo
Banyak orang yang suka mengkritik orang lain, tapi sedikit yang mau memperbaiki dirinya sendiri.

Banyak orang yang menyadari kelebihan dirinya, tapi sedikit orang yang memperbaiki kekurangan dirinya.

Banyak orang yang memiliki hati, tapi sedikit yang mampu merasa.

Banyak orang yang mempunyai akal, tapi sedikit yang mau berfikir.

Banyak orang yang bisa bicara, tapi sedikit yang mau bekerja.

Manusia Serba Banyak


Banyak orang yang salah dalam memenuhi hak orang lain, tapi sedikit yang mau mengakui.

Banyak orang yang mencintai dirinya, tapi sedikit yang bisa mengutamakan orang lain dari pada dirinya.

Banyak orang yang bisa kita lihat tirai yang menyelubungi dirinya, tapi sedikit yang bisa kita ketahui hakikat yang berada dalam tirai itu.

Banyak orang yang mengetahui hakikat kebenaran, tapi sedikit yang mendapat petunjuk dari kebenaran itu.

Banyak orang yang punya keinginan besar, tapi sedikit yang redha dengan apa yang ia miliki.

Banyak yang mendapatkan nikmat, tapi sedikit yang mau bersyukur walau hanya dengan mengucapkan alhamdulillah.

Banyak orang ingin selamat, tapi kelakuannya ugal-ugalan.

Banyak orang ingin mati dalam keadaan islam, tapi sedikit yang mau hidup dengan syariat islam.

Banyak yang mengaku mencintai Allah, tapi sedikit yang hidup untuk mencari redha-Nya.

MASYAALLAH..


Ya Rabb,
Karuniakanlah kepada kami hati yang selalu bersyukur dan mengingat-Mu..
Jadikan hati kami hati yang tidak pernah lupa kepada-Mu..
hati yang ma’rifat mengenal-Mu..
hati yang meyakini janji dan jaminan-Mu..
hati yang meyakini kokohnya perlindungan-Mu..
hati yang penuh kecintaan kepada-Mu..

Amiiin.. Allahumma Amiin

Next article Next Post
Previous article Previous Post