Pilih Mana.. Garuda, Saudi Airlines Atau Emirates?

Pilih Mana.. Garuda, Saudi Airlines Atau Emirates?

KabarMakkah.Com - Pertanyaan mendasar yang sering diajukan oleh calon jamaah haji atau umroh yang "plus" adalah tentang pesawat. dengan maskapai apakah nantinya akan terbang ke Jeddah atau Madinah. Hal ini memang terlihat sepele namun mengingat waktu di pesawat antara 9 - 14 jam maka pemilihan pesawat memag selayaknya harus diperhatikan bagi yang ingin umroh maupun berhaji.

Dalam hal ini saya hanya akan memberikan ulasan singkat mengenai 3 maskapai penerbangan, yaitu Saudi Airlines, Garuda Airlines Dan Emirates Airlines. Alhamdulillah saya sudah pernah mencoba ketiga pesawat tersebut.

Saudi Airlines
Suasana Dalam Kabin Saudi Airlines - Image Of Rafiqjauhary.Com


Sebenarnya pesawat yang mengangkut jamaah umroh atau haji menuju tanah suci ada banyak sekali, bukan cuma 3 diatas yang telah saya sebutkan. seperti Lion Air, Kuwait Airways, AirAsia, Malaysia Airlines, Singapore Airlines, Ettihad, Yemenia dll. Akan tetapi dalam postingan ini hanya fokus tentang ketiga maskapai diatas, karena ketiganya sudah "umum" dipakai oleh jamaah umroh dan haji.

Rate Atau Harga

Harga antara Saudi Airlines, Garuda Dan Emirates sebenarnya tidak terlalu mencolok jauh, saya tidak dapat memberikan contoh harga yang pasti karena hal itu akan berubah-ubah antara satu tanggal dengan yang lainnya.

Namun jika anda membeli tiket pesawat dari Website resminya secara online maka anda akan bisa menemukan bahwa Garuda lah yang paling mahal, disusul dengan Emirates Dan Saudi Airlines.

Tiket Saudi Airlines adalah yang termurah jika itu tiket promo. Skor untuk harga ketiga maskapai tersebut adalah:

Garuda Airlines: 8
Saudi Airlines: 9
Emirates: 8.5


Rute Penerbangan

Tidak semuanya pesawat yang menuju ke Jeddah atau Madinah akan langsung mendarat disana, beberapa maskapai penerbangan akan melakukan transit terlebih dahulu. Misalnya Emirates yang berasal dari negara Uni Emirat Arab mau tidak mau akan transit dulu di Dubai sebelum mendarat ke jeddah atau Madinah. Sedangkan Garuda dan Saudia yang memang berasal dari Indonesia dan Arab Saudi tidak akan transit di negara manapun sampai tiba di negara tujuan. Ini menjadi nilai plus bagi Saudi Airlines dan Garuda.

Kemudian sampai berapa jam untuk transit? Pengalaman saya, transit akan memakan waktu antara 4 - 9 jam, Biasanya Emirates akan memberikan voucher untuk makan di restoran bandara jiuka anda transit lebih dari 4 jam. Namun bagi beberapa jamaah umroh dan haji hal ini dianggap merepotkan dan menghabiskan waktu saja, sehingga tak jarang mereka lebih suka memilih pesawat yang tanpa transit.

Garuda Airlines: 9
Saudi Airlines: 9
Emirates: 8.5

Jenis Pesawat

Garuda Airlines dan Saudia mengoperasikan jenis pesawat yang sama, biasanya mereka memakai Boeing 747 dan Boeing 777. Untuk Boeing 747 yang di pesawat Garuda biasanya belum dilengkapi dengan fasilitas multimedia yang memadai, maka para penumpang pun harus puas selama penerbangan selama 9 jam hanya bisa mengakses hiburan dengan radio saja tanpa monitor untuk menonton hiburan lain. namun untuk jenis pesawat Boeing 777, pesawat telah dilengkapi dengan peralatan hiburan yang canggih seperti radio, layar monitor yang berisi berbagai video, mp3 dan game di dalamnya.


Garuda Airlines
Boeing 747 Garuda Tanpa LCD - Image Of Rafiqjauhary.Com


Lalu bagaimana dengan Emirates? Sepengetahuan saya, Pesawat Emirates dari Jakarta yang menuju Dubai akan menggunakan Boeing 777 dan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Jeddah dengan Airbus A380 atau Boeing 777. Fasilitas Boeing 777 sudah saya sebutkan diatas, kalau fasilitas Airbus jangan dibandingkan dengan Boeing. Karena sudah pasti Airbus lebih canggih karena itu pesawat cetakan baru. Interior pesawat Emirates terkesan lebih mewah. Toilet dengan corak kayu, sehingga terlihat natural dan layar monitor di dalamnya lebih lebar daripada GA maupun SV.


Emirates
Interior Emirates Terlihat Lebih Lux - Image Of Rafiqjauhary.Com


Garuda Airlines: 8
Saudi Airlines: 8
Emirates: 9

Fasilitas Umum Dan Pelayanan

Kelebihan bagi Garuda adalah seluruh awak kabin termasuk semua pramugarinya bisa berbahasa indonesia dengan baik dan menu makanan di dalamnya sangat bersahabat. Namun entah kenapa, kesan saya beberapa kali menggunakan maskapai Garuda selalu saja para awak kabin terlihat begitu angkuh dan terasa berat untuk tersenyum dengan para jamaah umroh yang terlihat seperti dari "kampung" maupun dengan TKI. Hemat saya, karena para pramugari yang cantik jelita itu paham bahwa para jamaah berasal dari desa dan kasta mereka sejatinya lebih rendah dari para awak kabin.

Sedangkan di Saudi Airlines, sekalipun beberapa pramugarinya ada yang dari Indonesia namun menurut saya mereka cukup ramah, kekurangan di maskapai ini adalah beberapa petunjuk yang tersedia di kursi atau di dalam toilet berbahasa Inggris dan Arab tanpa adanya terjemahan dalam bahasa Indonesia. Maka jangan heran jika dalam toilet sering kali terdapat tisu yang tertempel pada cermin dengan tulisan tangan berbahasa indonesia berisi himbauan, tentunya ini adalah peringatan tertulis dari awak kabin. Walaupun membantu, namun kesannya seperti "meremehkan". (Baca Juga: Aksi Terpuji Pramugari Saudia Gegerkan Twitter)

Adapun Emirates, walaupun mayoritas pramugari berdarah timur tengah atau justru cina / eropa, namun sangat terkesan santun. senyumnya yang manis dengan didukung paras yang cantik tentunya akan membuat penumpang merasa nyaman di dalamnya. Para pramugari Emirates sering berkeliling ke kursi penumpang untuk memberi boneka pada penumpang anak-anak dan memberi foto dengan kamera polaroid / instax.

Garuda Airlines: 8
Saudi Airlines: 9
Emirates: 9

Fasilitas Ibadah

Dalam hal ini ada perbedaan yang mencolok antara Saudi, Garuda Dan Emirates.

Perlu diketahui bahwa Saudi Airlines mengosongkan sekitar 12 kursi di bagian belakang untuk memberikan kesempatan bagi penumpang yang ingin menjalankan sholat dengan cara berdiri seperti biasa, sedangkan Emirates dan Garuda tidak menawarkan fasilitas tersebut.

Kemudian mengenai fasilitas multimedia yang diterapkan Saudia lebih "islami" dibanding Garuda dan Emirates, karena konten taushiyah, video sejarah islam dan bacaan Al-Quran lebih memadai.


Garuda Airlines: 8
Saudi Airlines: 9
Emirates: 8


Skor Keseluruhan

Garuda Airlines: 8 + 9 + 8 + 8 + 8 = 41 / 5 = 8.2
Saudi Airlines: 9 + 9 + 8 + 9 + 9 = 44 / 5 = 8.8
Emirates: 8.5 + 8.5 + 9 + 8 + 8 = 42 / 5 = 8.4

Demikian ulasan singkat mengenai 3 maskapai penerbangan yang mengangkut para Tamu tamu Allah ke tanah suci, Semoga bermanfaat bagi anda yang ingin berhaji maupun berumroh menuju Baitullah.

Next article Next Post
Previous article Previous Post