Inilah Amalan Yang Membuat Langkah Bilal Bin Rabah Terdengar Di Surga

Inilah Amalan Yang Membuat Langkah Bilal Bin Rabah Terdengar Di Surga

author photo
Inilah Amalan Yang Membuat Langkah Bilal Bin Rabah Terdengar Di Surga

Inilah Amalan Yang Membuat Langkah Bilal Bin Rabah Terdengar Di Surga

Bagi setiap umat muslim, surga menjadi tempat kesudahan yang diharapkan. Di dalamnya banyak kenikmatan yang Allah janjikan dan untuk mencapaikan setiap umat islam harus taat atas perintah Allah dan menjauhi laranganNya.

Salah satu sahabat yang disebutkan menjadi penghuni surga adalah Bilal bin Rabah. Sosok budak hitam di jaman jahiliyah tersebut memiliki paras yang tidak menarik. Meskipun begitu, hatinya diterangi cahaya iman sehingga dengan lantang ia mendeklarasikan keislamannya.

Muadzin di jaman Rasulullah tersebut telah mengalami berbagai macam siksaan semenjak menjadi budak Umayyah bin Khalaf dan menyatakan diri sebagai muslim. Ia mengalami siksaan dengan cara dipanggang di teriknya padang gurun yang tandus. Ia pun ditindih dengan batu besar dan sejumlah siksaan lainnya.

Akan tetapi, siksaan tersebut tidak mampu meluluhkan keimanannya dan justru semakin bertambah. Terbukti ketika disiksa dan disuruh kembali kepada kemusyrikan, ia berkata, “Ahad..Ahad…Ahad”. Sebuah ucapan yang menyatakan keesaan Allah tanpa ada yang sebanding denganNya.

Abu Bakar Ash Shidiq kemudian memerdekakannya sehingga Bilal bisa memeluk agama islam tanpa ada siksaan lagi dari sang majikan. Ternyata setelah merdeka, Bilal justru menjadi sosok yang mulia. Bahkan ia digaransi masuk surga oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam.

Kisahnya berawal pada suatu hari selepas melaksanakan shalat subuh berjamaah, Rasulullah bertanya kepada Bilal tentang amalan yang ia lakukan.

“Katakanlah kepadaku, apa amalanmu yang paling besar pahalanya yang kamu kerjakan dalam islam?”

Bilal terheran-heran karena sesungguhnya Rasulullah sendiri yang lebih mengetahui amalan mana yang besar pahalanya.

Diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim, Rasulullah bersabda, “Tadi malam, aku mendengar suara sandalmu di dalam surga.”

Sungguh sebuah kemuliaan dalam diri Bilal yang dahulu hanyalah seorang budak hitam. Seseorang yang telah dimerdekakan oleh Abu Bakar dan dibina oleh Rasulullah, namun langkahnya sudah terdengar di surga.

Dengan tertunduk hormat, Bilal berkata, “Saya bersuci dengan sempurna pada siang dan malam hari. Setelah bersuci, saya shalat selain shalat yang telah diwajibkan oleh Allah Ta’ala kepada saya.”

Ternyata itulah rahasia amalan yang dilakukan oleh Bilal bin Rabah sehingga langkahnya terdengar di surga meski ia belum meninggal. Dengan pernyataan Rasul tersebut menjamin bahwa Bilal akan menjadi penghuni surga.

Baca Juga:


Semoga kita senantiasa mengikuti apa yang dilakukan oleh Bilal yakni menjaga wudhu dan mengerjakan shalat sunnah syukrul wudhu, baik saat siang maupun malam hari. Wallahu A’lam

Next article Next Post
Previous article Previous Post