Amalan dan Doa seringkali jarang diperhatikan ketika ada salah satu diantara kita ada yang Ingin Menempati Rumah Baru Atau Pindah Rumah. Padahal sebagai umat Islam, 2 hal tersebut sudah semestinya dilakukan agar rumah yang akan ditempati bisa aman, nyaman dan penuh keberkahan.
Diantara beberapa Amalan dan Doa yang dianjurkan ketika pindah rumah atau menempati rumah baru adalah sebagai berikut,
Pertama, bersyukur kepada Allah
Allah SWT berfirman,
“Ingatlah ketika Tuhanmu mengumumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (QS. Ibrahim: 7)
Untuk menyempurnakan rasa syukur kita pada Allah, dianjurkan untuk mengadakan walimah atau pesta atau syukuran, mengundang orang lain untuk makan-makan. Walimah ini dalam istilah hadits disebut dengan nama Al-Wakirah. Jumhur ulama sangat menganjurkan untuk mengadakan syukuran ketika menempati rumah baru atau pindah rumah, diantaranya adalah Imam As-Syafii. Beliau mengatakan tentang Al-Wakirah:
“Diantara bentuk walimah adalah Al-Wakirah. Saya tidak memberi kelonggoran untuk meninggalkannya.” (Al-Mausu’ah Al-Fiqhiyah Al-Kuwaitiyah, 8/207)
Kedua, Ketika akan memasuki rumah baru, dianjurkan membaca doa sebagai berikut,
Bacaan doa merupakan adalah firman Allah dalam surat Al-Kahfi,
“Mengapa kamu tidak mengatakan waktu kamu memasuki kebunmu “maasyaallaah, laa quwwata illaa billaah (sungguh atas kehendak Allah semua ini terwujud, tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah). Sekiranya kamu anggap aku lebih sedikit darimu dalam hal harta dan keturunan.” (QS. Al-Kahfi: 39)
Ketika mengomentari ayat tersebut, Ibnul Qayim menjelaskan,
“Selayaknya bagi orang yang memasuki kebunnya, atau rumahnya, atau terheran terhadap harta dan keluarganya, hendaknya dia segera membaca kalimat ini. Karena dia tidak akan melihat sesuatu yang buruk terhadap nikmat itu.” (Al-Wabilus Shayyib)
(Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejelekan apa saja yang Dia ciptakan)
Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Sa’d bin Abi Waqqash berkata; aku mendengar Khaulah bintu Hakim As Sulamiyyah berkata; aku mendengar Rasulullah SAW bersabda:
“Barang siapa yang singgah pada suatu tempat kemudian dia berdo’a: ‘A’AUUDZU BI KALIMAATILLAHIT TAAMMAH MIN SYARRI MAA KHALAQ. niscaya tidak akan ada yang membahayakannya hingga di pergi dari tempat itu.”
Rasulullah SAW mencontohkan ketika sedang memasuki daerah lain, atau tempat-tempat yang belum pernah didatangi / menempati rumah yang sudah lama dikosongkan atau memasuki rumah baru dengan membaca basmalah, serta doa sebagai berikut
(Ya Allah, sesungguhnya aku minta kepada-Mu kebaikan tempat masuk dan tempat keluar. Dengan menyebut nama Allah, kami masuk (rumah) dan dengan menyebut nama Allah kami keluar).
Petunjuk diatas sesuai dengan sabda Rasulullah SAW,
“Jika seorang laki-laki masuk ke dalam rumahnya hendaklah ia membaca: ALLAHUMMA INNII AS`ALUKA KHAIRAL MAULAJ WA KHAIRAL MAKHRAJ BIMILLAH WALAJNAA WA BISMILLAHI KHARAJNAA WA ‘ALAALLAHI RABBINAA TAWAKKALNAA, Setelah itu hendaklah mengucapkan salam kepada keluarganya.”
Ketiga, Dianjurkan pula untuk dibacakan surat Al Baqarah
Sebagaimana diriwayatkan Imam Muslim dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Janganlah kalian jadikan rumah-rumah kalian sebagai kuburan, sesungguhnya syetan itu akan lari dari rumah yang di dalamnya dibacakan surat Al Baqarah.”
Demikianlah Amalan dan Doa Ketika Menempati Rumah Baru Atau Pindah Rumah, Dengan melakukan hal-hal diatas, insya Allah rumah yang anda tempati selalu menjadi tempat bernaung yang diberkahi oleh Allah dan dihindarkan dari segala marabahaya yang mengancam. Semoga Allah selalu memberkahi kita semua. Aamiin
Ilustrasi Rumah Baru |
Diantara beberapa Amalan dan Doa yang dianjurkan ketika pindah rumah atau menempati rumah baru adalah sebagai berikut,
Pertama, bersyukur kepada Allah
Allah SWT berfirman,
وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
“Ingatlah ketika Tuhanmu mengumumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (QS. Ibrahim: 7)
Untuk menyempurnakan rasa syukur kita pada Allah, dianjurkan untuk mengadakan walimah atau pesta atau syukuran, mengundang orang lain untuk makan-makan. Walimah ini dalam istilah hadits disebut dengan nama Al-Wakirah. Jumhur ulama sangat menganjurkan untuk mengadakan syukuran ketika menempati rumah baru atau pindah rumah, diantaranya adalah Imam As-Syafii. Beliau mengatakan tentang Al-Wakirah:
ومنها الوكيرة، ولا أرخص في تركها
“Diantara bentuk walimah adalah Al-Wakirah. Saya tidak memberi kelonggoran untuk meninggalkannya.” (Al-Mausu’ah Al-Fiqhiyah Al-Kuwaitiyah, 8/207)
Kedua, Ketika akan memasuki rumah baru, dianjurkan membaca doa sebagai berikut,
مَا شَاء اللَّهُ لَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ
MASYAA ALLAH, LAA QUWWATA ILLAA BILLAAH
Bacaan doa merupakan adalah firman Allah dalam surat Al-Kahfi,
وَلَوْلَا إِذْ دَخَلْتَ جَنَّتَكَ قُلْتَ مَا شَاء اللَّهُ لَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ إِن تُرَنِ أَنَا أَقَلَّ مِنكَ مَالاً وَوَلَداً
“Mengapa kamu tidak mengatakan waktu kamu memasuki kebunmu “maasyaallaah, laa quwwata illaa billaah (sungguh atas kehendak Allah semua ini terwujud, tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah). Sekiranya kamu anggap aku lebih sedikit darimu dalam hal harta dan keturunan.” (QS. Al-Kahfi: 39)
Ketika mengomentari ayat tersebut, Ibnul Qayim menjelaskan,
فينبغي لمن دخل بستانه أو داره أو رأى في ماله وأهله ما يعجبه ، أن يبادر إلى هذه الكلمة، فإنه لا يرى فيه سوءا
“Selayaknya bagi orang yang memasuki kebunnya, atau rumahnya, atau terheran terhadap harta dan keluarganya, hendaknya dia segera membaca kalimat ini. Karena dia tidak akan melihat sesuatu yang buruk terhadap nikmat itu.” (Al-Wabilus Shayyib)
A’AUUDZU BI KALIMAATILLAHIT TAAMMAH MIN SYARRI MAA KHALAQ
(Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejelekan apa saja yang Dia ciptakan)
Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Sa’d bin Abi Waqqash berkata; aku mendengar Khaulah bintu Hakim As Sulamiyyah berkata; aku mendengar Rasulullah SAW bersabda:
“Barang siapa yang singgah pada suatu tempat kemudian dia berdo’a: ‘A’AUUDZU BI KALIMAATILLAHIT TAAMMAH MIN SYARRI MAA KHALAQ. niscaya tidak akan ada yang membahayakannya hingga di pergi dari tempat itu.”
Rasulullah SAW mencontohkan ketika sedang memasuki daerah lain, atau tempat-tempat yang belum pernah didatangi / menempati rumah yang sudah lama dikosongkan atau memasuki rumah baru dengan membaca basmalah, serta doa sebagai berikut
ALLAHUMMA INNII AS`ALUKA KHAIRAL MAULAJ WA KHAIRAL MAKHRAJ BIMILLAH WALAJNAA WA BISMILLAHI KHARAJNAA WA ‘ALAALLAHI RABBINAA TAWAKKALNAA
(Ya Allah, sesungguhnya aku minta kepada-Mu kebaikan tempat masuk dan tempat keluar. Dengan menyebut nama Allah, kami masuk (rumah) dan dengan menyebut nama Allah kami keluar).
Petunjuk diatas sesuai dengan sabda Rasulullah SAW,
“Jika seorang laki-laki masuk ke dalam rumahnya hendaklah ia membaca: ALLAHUMMA INNII AS`ALUKA KHAIRAL MAULAJ WA KHAIRAL MAKHRAJ BIMILLAH WALAJNAA WA BISMILLAHI KHARAJNAA WA ‘ALAALLAHI RABBINAA TAWAKKALNAA, Setelah itu hendaklah mengucapkan salam kepada keluarganya.”
Ketiga, Dianjurkan pula untuk dibacakan surat Al Baqarah
Sebagaimana diriwayatkan Imam Muslim dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Janganlah kalian jadikan rumah-rumah kalian sebagai kuburan, sesungguhnya syetan itu akan lari dari rumah yang di dalamnya dibacakan surat Al Baqarah.”
Demikianlah Amalan dan Doa Ketika Menempati Rumah Baru Atau Pindah Rumah, Dengan melakukan hal-hal diatas, insya Allah rumah yang anda tempati selalu menjadi tempat bernaung yang diberkahi oleh Allah dan dihindarkan dari segala marabahaya yang mengancam. Semoga Allah selalu memberkahi kita semua. Aamiin